Windows memiliki fitur windows defender yang dimana memri usage nya cukup lumayan untuk komputer dengan kapasitas RAM yang kecil. Sebenarnya dibiarkan juga tidak akan kenapa-napa kok, pasalnya ini kan juga untuk defender windows sendiri kan ya :D .
Ok buat yang ingin force stop atau memaksa berhenti , lebih tepatnya mengurangi masalah usage memory dari windows defender, berikut cara dari saya.
- Buka menu pengaturan windows masing-masing
- Masuk pengaturan windows defender, lalu turn off / unchecklist fitur-fitur yang diberikan.
Itu adalah cara sederhana agar windows defender berhenti bekerja, namun bila masih ngeyel saja itu windows defender.
- Buka pencarian di start menu, cari "task scheduler" lalu buka
- Buka librarynya
Task scheduler library > Microsoft > Windows > Windows Defender
- Klik properti pada bagian windows "defender scheduled scan"
- Pilih tab "conditions" lalu hilangkan checklistnya. OK.
Kemudian restart dan lihat di task manager, saya telah mencobaya pada windows 8.1 dengan hasil runningnya hanya 45.1 MB saja yang awalnya 100+ MB usage ram nya.